Ahmad Abdul Haq


Kisah dari Balik Terali

Back | Up | Next

 

Sumber: Kick Andy.com

 

 
Kamis, 05 April 2007 12:00 WIBKisah dari Balik Terali

Kisah dari Balik Terali “Sebab sampai detik ini saya tetap merasa tidak bersalah. Karena itu saya mengajukan Peninjauan Kembali atas kasus itu,” ujar mantan Menteri Perdagangan dan Perindustrian ini ketika tampil di Kick Andy. Lebih dari satu tahun Rahardi mendekam di Penjara Cipinang. Kini dia sudah bebas. Namun pemegang dua bintang mahaputra ini mengaku akan terus berjuang untuk memulihkan nama baik dan hak-haknya sebagai warganegara. ”Sebab saya dikhianati oleh teman-teman, terutama di Golkar. Mereka merekayasa agar saya yang masuk penjara.” Ketika ditanya apakah dia juga kecewa pada BJ Habibie, dengan tegas Rahardi membenarkan. ”Sebab dia yang meminta saya segera kembali ke Indonesia dan menjamin saya aman karena tidak bersalah,” ungkap mantan TNI AU ini. Tapi mengapa foto Habibie tetap dia pajang di perpustakaannya? Kisah hidup Rahardi selama di penjara semakin lengkap oleh wawancara Andy F. Noya dengan Probosutedjo, adik tiri Pak Harto, di Penjara Sukamiskin, Bandung. ”Saya mencoba melupakan kehidupan saya sebagai pengusaha. Saya selalu membayangkan situasi ketika saya menjadi guru Taman Siswa,” ujar Probo soal bagaimana dia mengatasi perasaannya. Sebab sebagai pengusaha kaya, yang selama ini hidup serba ada dan serba enak, Probo kini harus tidur di ruang sempit dan dikungkung tembok penjara. Apakah dia dendam pada para hakim yang memvonisnya bersalah? Apakah Pak Harto tahu saat ini dia di penjara? Apakah dia menyesal lahir sebagai adik tiri mantan presiden Soeharto? Semua pertanyaan dijawab dengan lugas oleh Probo. Termasuk apakah keputusan atas perkaranya murni pertimbangan hukum atau ada unsur balas dendam politik? Juga tentang kesalahan Pak Harto. Pengusaha yang juga dekat dengan Pak harto dan harus rela dipenjara adalah Bob Hassan. Anak angkat Jenderal Gatot Subroto dan pengusaha yang dijuluki raja kayu ini menceritakan pengalamannya selama di Penjara Nusakambangan kepada Sophia Latjuba, yang berkunjung ke sana. ”Semua kegiatan olah raga saya lakukan kecuali joging,” ujarnya. ”Sebab saya takut dikira mau lari dari penjara,” Bob Hassan tertawa. Kini Bob sudah bebas dan hidup normal. Kick Andy kali ini mencoba memotret kehidupan beberapa tokoh yang sebelumnya dikenal hidup serba kecukupan, serba enak, tapi kemudian mendadak harus menghadapi kehidupan yang berbeda secara drastis. Banyak di antara mereka yang tidak siap melewati waktu demi waktu dengan kondisi dan kebebasan yang sangat terbatas. Bagaimana cara Rahardi Ramelan, Probosutedjo, dan Bob Hassan untuk bertahan di dalam penjara? Apa saja yang mereka lakukan? Lalu siapa tokoh yang muncul di ujung acara yang membuat Rahardi Ramelan terkejut?


Kick Andy: Home • The Show • Special • Andy's Corner • Foundation • Recommended Book • Andy's Friend • Andy's Team • About

Tag: Kliping Media, Kick Andy