
Nama : NICHLANY
Lahir : Wonosobo, Jawa Tengah, 6 April 1926
Agama : Islam
Pendidikan : -ELS (1939) dan MULO (1942), Salatiga
-SMT, Solo (1945)
-LOPT, Sarangan (1946)
-Basis Infanteri, Curug (1953)
-Kupaltu Pusat Infanteri (1957)
-Kupalda POM, Cimahi (1958)
-Military Police Course, Fort Gordon, AS (1960)
-Seskoad (1965)
Karir : -Anggota BKR Yogyakarta (1945-1947)
-Ajudan Danmen I CPM Jawa Barat (1947)
-Komandan CPM Karanganyar (1948)
-Komandan CPM Wates/Sleman (1949)
-Komandan CPM Regional Palembang (1952)
-Wakasi IV MBPOM Jakarta (1958)
-Dan Denma (1958), Pa Asisten I (1962), kemudian Wakil Dirpom, Jakarta (1968)
-Deputi I Kabakin (1972)
-Atase Pertahanan KBRI Washington DC, AS (1973-1980)
-Dirjen Imigrasi (1980-1982)
-Pemilik bengkel mobil Nickbers (1982-sekarang)
Kegiatan Lain : -Direktur Eksekutif PPIA (1984-sekarang)
Alamat Rumah : Jalan Tambak 20, Jakarta Pusat Telp: 883848
Alamat Kantor : Jalan Pramuka Kapling 30, Jakarta Timur
|
|
NICHLANY
Hanya dua tahun dua bulan Nichlany memangku jabatan Direktur Jenderal Imigrasi -- untuk diserahkan atas kemauannya sendiri kepada penggantinya, R. Soegino Soemoprawiro. Dan belasan hari kemudian, bekas Wakil Kepala Bakin (1969-1973) itu segera bergelimang oli di bengkel miliknya sendiri, Nickbers.
"Cuma bidang montir ini yang saya kuasai betul," ujar Nick, panggilan akrab Nichlany. Anak Desa Longkrang, Wonosobo, Jawa Tengah, itu sejak kanak memang sudah suka mengutak-atik mesin mobil, milik ayahnya. Di samping mengecek mobil dan mencucinya, tugas rutin Nick kecil lainnya adalah memandikan kuda, dan menyiapkan lampu teplok untuk semua ruangan di rumahnya. "Kalau tidak beres, pasti dapat hukuman," katanya.
Si sulung dari 11 bersaudara ini baru merampungkan Sekolah Menengah Tinggi (SMT, setingkat SMA) ketika Revolusi mendorongnya bergabung dengan Brigade 17, kemudian TRI/TNI, di kawasan Salatiga dan Yogyakarta. Bekas didikan Peta di Zaman Jepang itu kemudian masuk Corps Polisi Militer (CPM) yang memberinya peluang memperoleh pendidikan perwira polisi militer lanjutan di Fort Gordon, AS, 1960. Di lingkungan polisi militer, Nichlany terakhir menjabat Wakil Direktur Pom ABRI.
Ketika bertugas di Bakin, Mayor Jenderal (Purnawirawan) Nichlany dinilai sebagai otak pembongkaran penyelundupan mobil mewah yang melibatkan Robby Tjahjadi, awal 1970-an. Saat memegang jabatan Dirjen Imigrasi, pria berperawakan kecil ini berhasil membasmi para calo di kantor-kantor imigrasi. Enam bulan pertama masa jabatannya di sini, ia meminta empat pejabat eselon atas mengundurkan diri secara ikhlas.
Nickbers didirikan pada Juni 1982, di halaman rumahnya di Jalan Tambak, Jakarta Pusat. Ditekuni oleh para saudaranya, bengkel Nickbers terutama melayani mobil keluaran Eropa. Bekas atase pertahanan di AS itu konon menomorsatukan mutu dan kepercayaan. "Saya malu kalau menipu orang, walau orang itu tidak tahu," katanya.
Sejak 1984, ayah tujuh anak hasil perkawinannya dengan Toeti Soewarti ini memangku jabatan Direktur Eksekutif Perhimpunan Persahabatan IndonesiawAmerika (PPIA, dahulu LIA). Semula ia ragu, karena merasa bukan pendidik atau ahli bahasa. "Akhirnya saya terima juga. It's a challenge," katanya. Penggemar olah raga reli, menembak, dan bilyar ini juga Wakil Ketua Yayasan Pengkajian Strategi Pembangunan yang didirikannya bersama Sutopo Juwono, sekarang Sekretaris Jenderal Depnaker.
|